Pengendara Motor Tiger Tewas Terlindas Truk di Jombang, Diduga jadi Korban Tabrak Lari

Proses evakuasi lakalantas
Sumber :
  • Elok Apriyanto / Jombang

"Luka dikepala, terus truk yang nyenggol melarikan diri, sempat ada yang mengejar. Ya terjatuhnya karena kesenggol kendaraan lainnya, itu tadi. Kalau yang ngelindas itu truk muatan asbes," ujarnya.

Sementara itu, Fajar (23 tahun) teman korban mengatakan, awalnya ia dan korban melaju dari arah Mojoagung ke Peterongan. Namun, ia dan teman-temannya sudah berada jauh di depan korban.

Karena merasa meninggalkan temannya, ia kemudian berbalik arah dengan tujuan ingin melihat Anjas. Setelah ada di lokasi ia mengetahui bahwa temannya sudah menjadi korban tabrak lari truk tronton.

"Tadi dari Mojoagung mau ke Peterongan, saya duluan, terus korban kok belum sampai akhirnya kita putar balik jemput korban, taunya sudah ada ramai-ramai, ternyata kecelakaan itu tadi," tuturnya.

Ia mengaku korban meninggal usai sepeda motor Honda Tiger milik korban tersenggol truk tronton dan korban terjatuh ke bawah kolong truk bermuatan asbes.

"Ya katanya terserempet tronton terus terlindas truk. Kalau truk trontonnya kabur dan sempat dikejar. Kalau korban ya meninggal terlindas truk," kata Fajar.

Kini peristiwa tabrak lari ini ditangani unit Gakkum Satlantas Polres Jombang. Polisi hingga kini masih melakukan pendalaman, guna menemukan penyebab terjadinya lakalantas tersebut.