Kejuaraan Tenis Meja Bhayangkara EAK Cup Jadi Ajang Reuni Atlet Veteran Malang

Kejuaraan Tenis Meja Bhayangkara EAK Cup
Sumber :
  • VIVA Malang / Uki Rama

"Hadiah total jutaan rupiah beserta trophy dan medali. Medali inilah yang menjadi daya tarik kejuaraan ini karena biasanya hanya ada trophy saja. Selain itu juga dengan sistem umur ini menjadi daya tarik, karena pertandingan akan berlangsung sengit dan semua berpeluang menjadi juara," tutur Hendro. 

Salah satu peserta adalah Ridhoi berusia 54 tahun. Dia menganggap even ini menjadi ajang menjaga kerukunan antar pecinta tenis meja di Malang Raya.

"Sering ikut turnamen, di sini kelasnya agak lanjut usia jadi bisa mengikuti. Harapan saya biar berkelanjutan biar terjalin komunikasi," kata pemain dari tim Rasio ini.

Sementara itu, mantan atlet nasional Eddy Sianto yang hadir di even ini menilai gelaran Bhayangkara EAK Cup 2024 cukup sukses. Karena dari jumlah peserta, penataan tempat, pencahayaan dan sistem pertandingan sangat baik. 

"Mungkin tahun depan saat 2 abad Klenteng akan kita buat lebih besar dengan sistem kita. Di Malang tenis meja lagi off ke depan akan kita buat sebagai ajang yang berkelanjutan untuk menghidupkan gairah tenis meja," ujar Eddy.

Bhayangkara EAK Cup 2024 selain Klenteng Eng an Kiong dan Polresta Malang Kota juga didukung oleh Malang.viva.co.id Jiwater, Oasis, Toyota Kartika Sari, dan Gudang Baru.