Akses ke Bandara Juanda Makin Mudah, Rute Baru Pandaan - Juanda Segera Beroperasi

Lokasi transit Pasar Wisata Masjid Cheng Hoo
Sumber :
  • VIVA Malang (Hari Mujianto/Pasuruan)

Pasuruan, VIVA – Kabar baik bagi masyarakat Pasuruan dan sekitarnya, mobilitas menuju Bandara Internasional Juanda akan semakin lancar dengan dibukanya rute angkutan baru yang menghubungkan Pandaan - Bandara Juanda tersebut.

Rencana ambisius ini telah mendapat lampu hijau dari Kementerian Perhubungan.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuruan, Eka Wara Brehaspati, mengungkapkan bahwa rute baru ini sangat strategis.

Empat titik halte utama telah ditentukan, yakni Arteri, dan Nusa Dua Gempol, serta Taman Dayu, dan Taman Chandra Wilwatikta Pandaan.

Pemilihan lokasi-lokasi ini didasarkan pada potensi besar untuk menjangkau banyak penumpang, terutama para wisatawan yang berkunjung ke kawasan wisata Pandaan.

"Dengan adanya rute ini, kami berharap konektivitas antara kawasan wisata dan bandara semakin kuat. Wisatawan akan lebih mudah mencapai destinasi mereka, sementara masyarakat umum juga akan mendapatkan akses transportasi yang nyaman dan terjangkau," ujar Eka, Selasa 8 Oktober 2024.

Sebagai upaya untuk memberdayakan ekonomi lokal, Pemerintah Kabupaten Pasuruan berencana melibatkan pelaku UMKM. Produk-produk khas Pasuruan akan dipajang dan dijual di setiap halte, sehingga dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi penumpang dan sekaligus mempromosikan potensi daerah.

"Pasar wisata Cheng Hoo Pandaan juga akan menjadi lokasi transit, disana banyak produk UMKM Kabupaten Pasuruan," lanjut Eka.

Untuk memastikan kelancaran operasional, Perusahaan Otobus (PO) Damri telah ditunjuk sebagai operator resmi. Standar operasional yang ketat telah disusun, mencakup pengaturan jam operasional, jadwal istirahat pengemudi, dan aspek keselamatan lainnya.

"Kami menargetkan layanan ini mulai beroperasi pada bulan November mendatang," tambah Eka.

Dengan dibukanya rute baru ini, diharapkan mobilitas masyarakat semakin meningkat dan sektor pariwisata di Kabupaten Pasuruan semakin berkembang.

Akses yang lebih mudah ke bandara akan mendorong kunjungan wisatawan, baik domestik maupun mancanegara, dan pada akhirnya akan berdampak positif pada perekonomian daerah.