Agustus 2022, Kota Malang Alami Deflasi

Agustus 2022, Kota Malang Alami Deflasi
Sumber :
  • Pixabay

Selain itu, minyak goreng juga mengalami penurunan harga tiga bulan berturut-turut sejalan dengan kebijakan intervensi pemerintah untuk menekan harga melalui Domestic Market Obligation.

"Daging ayam ras juga tercatat mengalami penurunan sejak sebelumnya mengalami inflasi akibat kondisi peternak ayam yang sudah kembali normal dan harga pakan ternak yang mulai membaik," ujar dia.

Deflasi yang lebih mendalam tertahan oleh inflasi pada berbagai komoditas, antara lain akademi/perguruan tinggi sebesar 0,10 persen, beras sebesar 0,08 persen, angkutan udara sebesar 0,06 persen, air kemasan sebesar 0,03 persen dan celana panjang jeans pria sebesar 0,02 persen.

"Naiknya tarif akademi/perguruan tinggi disebabkan sudah mulai masuknya tahun ajaran baru mengingat Kota Malang merupakan salah satu kota pendidikan dengan 59 perguruan tinggi," tutur dia.

Selain itu, beras juga tercatat mengalami inflasi dipicu oleh penurunan produktivitas penggilingan gabah dan adanya program Bantuan Pangan Non Tunai yang dirapel untuk kebutuhan tiga bulan ke depan.

"Sehingga, permintaan beras meningkat sementara produksi cenderung stagnan," imbuh dia.

Sedangkan, tarif angkutan udara juga tercatat mengalami kenaikan akibat tingginya mobilisasi masyarakat dari luar ke Kota Malang, terutama mahasiswa dari luar pulau Jawa yang akan bersekolah sehingga menyebabkan permintaan tinggi.