Himpunan Pengusaha Nahdliyin Nobatkan Sri Untari Innovative Economic Women Leader

Ketua Dekopin Sri Untari Bisowarno
Sumber :
  • Viva Malang

MalangHimpunan Pengusaha Nahdliyin memberikan penghargaan kepada Ketua Umum Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) Sri Untari Bisowarno. Dia diganjar penghargaan sebagai Innovative Economic Women Leader of the Year dalam Business Matching & Investor Forum di Universitas Brawijaya, Malang, Senin, 27 Februari 2023 kemarin malam.

 "Saya mengapresiasi adik-adik yang tergabung dalam HPN sebagai upaya untuk memberikan sebuah motivasi dan penghargaan. Pada orang-orang semacam saya dan teman-teman lain yang dapat penghargaan ini," ujar Sri Untari.

Sri Untari juga menyarankan kepada Himpunan Pengusaha Nahdliyin wilayah Jawa Timur hingga pusat untuk membangun koperasi. Sebab, koperasi didirikan dengan modal sendiri dan yang berhak menerima keuntungan dan sebagaianya adalah anggota koperasi itu sendiri. 

"Dari oleh untuk warga Nahdliyin sendiri. Jadi pekerja dari Nahdliyin untuk Nahdliyin. Kalau sudah begitu ekonomi mutar kalau ekonomi mutar itu Insya Allah bisa cepat meningkatkan kesejahteraan," ujar Sri Untari

Politisi PDIP itu menuturkan, bahwa koperasi adalah sebuah wadah perekonomian yang mengedepankan keseteraan pendapatan bagi para anggotanya. Katanya, koperasi membangkitkan kesetaraan dan mampu untuk membuat ekonomi jadi lebih merata. 

"Saya mengucapkan terima kasih atas mungkin hal-hal yang saya lakukan. Utamanya mendukung perempuan untuk berkoperasi karena koperasi itu membangkitkan kesetaraan dan mampu untuk membuat ekonomi jadi lebih merata," tutur Sri Untari. 

Selain itu, di Jawa Timur saat ini setidaknya ada 33 ribu jumlah koperasi yang ada di Jawa Timur namun tidak seluruhnya masih aktif. Hanya 50 persen saja dari jumlah total koperasi yang ada yang kini aktif.