Jumlah Korban Tragedi Kanjuruhan Bertambah Jadi 704 Orang

Manajer Arema FC, Ali Rifky
Sumber :
  • Viva Malang

Korban itu, bahkan lokasi rumahnya berada di belakang Kantor Arema FC di sekitaran Jalan Mayjend Panjaitan, Kota Malang.

Dia kemudian melakukan takziah ke rumah korban Tragedi Kanjuruhan ini pada Jumat, 7 Oktober 2022 kemarin.

"Saya baru tahu di belakang Kantor Arema juga ada yang meninggal dunia akibat tragedi itu. Yang meninggal dunia ini tidak sempat dibawa ke rumah sakit," kata Ali Rifki.

Ali Rifki mengungkapkan, usai bertakziah dia mendapati cerita kisah kakak dan adik ini sempat sama-sama pingsan usai tembakan gas air mata itu.

Sang adik kemudian tersadar dan menemukan kakanya di depan salah satu gate.

Dia kemudian telepon keluarganya dan membawa pulang langsung jenazah kakaknya.

"Tidak dibawa ke rumah sakit. Mohon kiranya yang mengetahui korban meninggal dunia belum sempat didata mohon memberikan data ke kami untuk di data dan untuk kita bisa datang bela sungkawa dan bertakziah. Saya juga melihat sendiri surat kematiannya, jadi seperti itu," ujar Ali Rifki.